Indonesia Indonesia English
  • Beranda
  • Tentang Kami
  • Produk
  • Berita
  • Media
  • Artikel
  • Karir
  • Hubungi Kami
Galeri
Video
Galeri
Video

Pilih yang Tepat, Ini Jenis dan Fungsi Aksesoris Suspensi Truk

Aug 17, 2025

Sistem suspensi memainkan peran penting dalam performa truk, apalagi sering digunakan dalam perjalanan jauh dan terjal. Sistem ini akan menjaga keamanan pengguna dan muatan yang di bawa.

 

Demi memastikan pengendaraan mulus dan performa yang optimal perlu pemahaman dan ketelitian dalam memilih aksesori suspensi truk yang tepat. Agar tidak membingungkan Anda, berikut faktor yang perlu dipertimbangkan saat memilih komponen suspensi.

Daftar Isi
  • Jenis-Jenis Komponen dan Aksesoris Suspensi Truk
    1. Pegas Daun
    2. Anti-Sway Arms
    3. Shock Absorbers
    4. Air Suspension
    5. Ball Joint
    6. Suku Cadang Suspensi Truk
  • Tips Memilih Aksesoris Suspensi
    1. Pertimbangkan Kompatibilitas
    2. Kualitas dan Reputasi Merek
    3. Pertimbangan Soal Biaya
  • Kesimpulan

 

 

 <a style=Jenis-Jenis Komponen dan Aksesoris Suspensi Truk" src="https://mc-group.id/uploads/filemanager/Jenis-Jenis%20Komponen%20dan%20Aksesoris%20Suspensi%20Truk.jpg" style="width:80%" />

 

Jenis-Jenis Komponen dan Aksesoris Suspensi Truk

 

Sistem suspensi truk terdiri dari berbagai komponen yang bekerja sama untuk pengendaraan truk yang lebih aman di medan apa pun.

 

Berikut berbagai komponen sistem suspensi truk dan fungsinya :

 

Pegas Daun

 

Pegas daun atau leaf springs terdiri dari berbagai lapisan logam dan melengkung di bagian tengah, dengan fungsi membantu menyerap benturan saat truk bergerak. Selain itu, membantu mendistribusikan berat kendaraan lebih merata, sehingga muatan besar pada truk lebih aman.

Aksesoris suspensi pada komponen ini seperti bushing pegas, shackle dan U-bolt.

 

 <a style=Jenis-Jenis Komponen dan Aksesoris Suspensi Truk" src="https://mc-group.id/uploads/filemanager/Komponen%20dan%20Aksesoris%20Suspensi%20Truk.jpg" style="width:80%" />

 

Anti-Sway Arms

 

Anti-sway arms menjadi solusi untuk truk yang rentang tidak stabil saat melewati jalanan ekstrim. Ada dua jenis anti sway arms yang umum digunakan, yakni jenis batang padat dan batang yang dapat disesuaikan.

 

Shock Absorbers

 

Ketika truk berjalan di area terjal dan rentan terkena getaran, suspensi ini berfungsi meredam gerakan berlebih. Shock absorbers atau peredam kejut mengendalikan gerakan pegas, dan menjaga truk tetap stabil di jalan.

 

Komponen ini berisi cairan hidrolik dan piston. Piston sendiri merupakan komponen silinder yang bergerak dengan cairan hidrolik untuk meredam getaran saat truk bergerak. Dengan aksesorisnya yakni bushing dan mounting shock absorber.

 

Beberapa peredam kejut pada truk, antara lain :

 

- Twin tube yang memiliki dua tabung, yakni tabung bagian dalam menjaga piston dan tabung bagian luar sebagai tempat asam hidrolik, sebagai pengurang efek panas dan benturan.

 - Mono tube terdiri dari tabung tunggal berisi piston dan asam hidrolik, untuk pembuangan panas dalam sistem.

- Gas charged dengan kandungan nitrogen dan membantu truk dalam membawa muatan berat. Namun, pemasangannya lebih mahal dari jenis shock absorbers. 

 

<a style=Jenis-Jenis Komponen dan Aksesoris Suspensi Truk" src="https://mc-group.id/uploads/filemanager/Air%20Suspension.jpg" style="width:80%" />

 

Air Suspension

 

Bagian ini mampu memberikan kenyamanan untuk truk saat digunakan dalam menyesuaikan ketinggian truk dan beban yang dibawa. Aksesoris dalam komponen ini, yakni air bag, selang udara dan kompresor udara.

 

Ball Joint

 

Ball joint menjaga kondisi roda saat bergerak dan memberikan kestabilan di permukaan tanah yang terjal dan berlumpur. Selain itu, komponen ini juga menjadi penghubung lower arm yang dipasang ke knuckle roda, dengan aksesoris bushing ball joint. 

 

 

Suku Cadang Suspensi Truk

 

Suku cadang suspensi dipasang untuk menjaga dan menopang berat truk. Untuk itu, digunakan berbagai komponen seperti pegas, control arms dan bushing. Gunakan suku cadang berkualitas tinggi, sehingga dapat digunakan dalam kondisi lama dan aman.

 

<a style=Jenis-Jenis Komponen dan Aksesoris Suspensi Truk" src="https://mc-group.id/uploads/filemanager/Tips%20Memilih%20Aksesoris%20Suspensi.jpg" style="width:80%" />

 

Tips Memilih Aksesoris Suspensi

 

Pertimbangkan Kompatibilitas

 

Ini menjadi aspek penting saat memilih aksesoris suspensi. Pastikan komponen yang dipilih sesuai dengan kualitas, merek dan model truk, karena jika tidak kompatibel dapat menyebabkan kinerja buruk, bahkan rusak.

 

Kualitas dan Reputasi Merek

 

Beli dan gunakan aksesoris suspensi berkualitas tinggi. Walau mahal di awal, namun dapat menghemat biaya dalam jangka panjang. Pertimbangkan merek dan reputasi demi keawetan komponen yang Anda gunakan.

 

Pertimbangan Soal Biaya

 

Jangan gunakan komponen karena tergiur harga murah, lebih baik utamakan kualitas. Pertimbangkan biaya dan kebutuhan Anda, dengan berinvestasi pada aksesoris untuk meningkatkan keselamatan dan umur truk Anda.

 

Kesimpulan

            

Jadi, pahami kebutuhan sebelum memilih sesuai kebutuhan spesifik Anda. Apakah Anda ingin meningkatkan kemampuan off-road truk Anda, atau memerlukan peningkatan kapasitas angkut?

 

Pahami penggunaannya demi mendapatkan komponen suspensi yang tepat untuk truk Anda.

 

 ***

 

Ingin memiliki truk yang berkualitas tinggi dan dapat diandalkan di segala medan? Mau berkonsultasi persoalan spare part yang tepat untuk truk kesayangan Anda? MC Group siap memenuhi kebutuhan Anda!

 

Sebagai distributor resmi heavy duty trucks Shacman, produk-produk kami dirancang untuk memenuhi kebutuhan di berbagai sektor industri, terutama pertambangan.

 

Jangan ragu! Hubungi kami segera.

Berita Terkait

Ingin Perbaiki Truk? Cek Estimasi Biaya Pemeliharaan Truk Per Bulan

Cara & Waktu Terbaik Mengisi Air Radiator Truk Dengan Benar

Ciri-Ciri Ban Truk Berkualitas, Kamu Wajib Tahu!

<
Halaman Sebelumnya

Kantor Pusat

Gedung WTC Mangga Dua Lt. 3A, Jl. Mangga Dua Raya No. 8, Kel. Ancol, Kec. Pademangan, Jakarta Utara 14430

Kantor Perwakilan

Komplek Pemuda City Walk Blok A No.1 dan 2, Jl. Pemuda, Kel. Tirta Siak, Kec. Payung Sekaki, Pekanbaru, Riau 28292
 

Informasi Perusahaan

  • Tentang Kami
  • Berita
  • Media
  • Artikel
  • Karir
  • Hubungi Kami

Produk

  • Shacman X3000
  • Shacman F3000
  • Produk Lainnya

Berlangganan Newsletter Kami

Kirim

©2025

MC Group

member of

TB Global Group